6 Tempat Wisata Wajib Kota Medan
Indonesia memiliki banyak tempat wisata yang wajib dieksplor. Apalagi jika kamu memiliki waktu lebih bersama keluarga maka sebaiknya tak menyia-nyiakan untuk berwisata menciptakan quality time. Pernahkah kamu berkunjung ke kota Medan? Kota yang juga penuh dengan daya tarik dan keindahan yang dimilikinya. Sebelum berangkat kesana, yuk cari tahu dimana saja tempat wisata wajib kota Medan yang akan membuat liburanmu makin berkesan.
Kamu bisa menemukan tempat wisata perkotaaan & heritage. Tak hanya itu, kulinernya pun pantang untuk dilewatkan, ya! Medan akan menjadi kota yang mengesankan dengan agenda liburan yang telah kamu rencanakan. Yuk simak 6 tempat wisata yang wajib kamu kunjungi di bawah ini!
Tempat Wisata Wajib Kota Medan
- Merdeka Walk Medan
- Gereja Annai Velangkanni
- Masjid Raya Medan
- Istana Maimun
- Rumah Tjong A Fie
- Taman Buaya Asam Kumbang
Terletak di pusat kota Medan, di depan titik nol kilometer, yaitu Balaikota Medan. Lokasi yang mudah ditemukan, karena berada di alun – alun pusat kota, yaitu lapangan merdeka dan stasiun kereta api serta kantor pos, kantor walikota, banyak hotel ternama, kantor cabang bank dan lain – lain.
Nama tempat wisata wajib kota Medan ini memiliki banyak jajanan khas. Kamu bisa menemukan banyak kuliner khas. Belum lagi, ada juga spot wisata kuliner serta tempat tongkrongan warga Medan yang hampir tak pernah sepi. Terutama malam hari, kamu bisa melihat keindahan malam hari yang ada di kota Medan ini.

Gereja ini berlokasidi Jalan Sakura III Nomor 7-10, Perumahan Taman Sakura Indah, Tanjung Selamat, Medan, Sumatera Utara, sekilas mirip dengan bangunan kuil umat Hindu sering mengecoh para pelintas. Akan tetapi, begitu Anda masuk ke bagian dalam bangunankesan kuil Hindu akan luruh.Tampakderetan kursi-kursi panjang tertata rapidi ruangan, tidak ada patung dewa-dewi terpajang di sana, melainkan patung santo dengan berbagai ekspresi. Gereja Annai Velangkani yang dibangun pada tahun 2001 initerbuka untuk umum. Tidak ada tiket masuk yang diberlakukan alias gratis bagi siapa saja yang ingin melihat, berziarah, serta mencari tahu sejarah tentang peristiwa kerohanian.
Gereja ini sekarang sudah popular sebagai tempat wisata religi sehingga di hari libur dan Sabtu Minggu akan banyak sekali orang yang datang. Tapi jangan khawatir dengan tempat parker. Didepan gereja ada lahan parker yang sangat luas yang dapat menampung banyak mobil.
Masjid ini bisa dibilang sebagai tempat wisata wajib Kota Medan. Sebab Masjid Raya Medan memiliki usia yang tak jauh berbeda dengan Tjong A Fie Mansion dimana pembangunannya dimulai dari tahun 1906. Belum lagi, kamu bisa melihat sesuatu yang begitu khas di Masjid ini. Ada bentuk segi delapan dan juga bergaya arsitektur percampuran antara Spanyol, Timur Tengah dan India. Pendirian masjid ini juga menjadi salah satu bukti toleransi antara umat beragam yang ada di Medan. Kabarnya, Tjong A Fie turut memberikan dana untuk pembangunan dari masjid ini. Desainnya begitu megah membuat pembangunan memang butuh dana besar mencapai 1 juta gulden waktu itu.
Selain tempat ibadah, Masjid Raya telah menjadi lokasi wisata wajib baik wisatawan lokal maupun luar negeri. Banyak guide lokal yang membawa wisatawan asing ke masjid ini, karena dianggap salah satu icon peninggalan jaman dulu yang masih tersisa. Namun dari segi berpakaian juga harus diperhatiakan, misalnya celana pendek atau rok pendek dihindari.
Istana maimun adalah bangunan peninggalan kerjaan deli serdang sumut, yaitu Sultan Mahmudyang berada di Jalan. Brig Jend Katamso No.66, Medan.Bangunan ini didesain oleh arsitektur italia dengan luas bangunan yaitu 2.772 m2 dan 30 ruangan dan saat ini sudah berumur lebih dari 130 tahun. Karena sejarahnya yang unik, istana maimun banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun luar daerah.
Wisatawan dapat memasuki kawasan istana, sekedar berfoto dengan mempersiapkan dana tiket masuk sebesar Rp. 5.000 per orang. Juga disediakan busana baju adat Melayu, sehingga pengunjung bisa menyewa baju serta aksesoris digunakan berfoto layaknya keluarga bangsawan kerajaan pada jaman dahulu. Harga sewa baju adat Melayu antara Rp. 15.000 hingga Rp. 30.000 per setel pakaian.
Tempat wisata wajib Kota Medan berikutnya adalah Rumah Tjong A Fie. Lokasi ini terletak di Jl. Jenderal Ahmad Yani VII No.105, Kesawan, Medan. Bangunan tua yang didirikan lebih dari 130 tahun ini mempunyai banyak cerita unik, sehingga menarik banyak wisatawan datang ke lokasi ini karena sejarahnya. Singkat kata Rumah Tjong A Fie adalah bangunan cagar budaya yang diresmikan pada tahun 2014 dan bangunan ini sudah ada sejak tahun 1900 masehi. Di dalam rumah Tjong A Fie tersebut, para pengunjung dapat melihat desain interior yang sangat unik. Selain itu, ada juga berbagai koleksi perabotan tradisional yang masih terjaga dengan baik dan bersih. para wisatawan dapat menyaksikan beberapa foto pemilik rumah ini. Rumah bersejarah tersebut ini buka pada setiap hari, mulai jam 09.00 hingga 17.00 WIB. Untuk tiket masuk rumah ini terbagi menjadi dua, harga tiket masuk orang dewasa sebesar Rp.30.000, sedangkan tiket untuk pelajar sebesar Rp.20.000 saja.
Ingin membuat liburan jadi lebih mengesankan? Kunjungi tempat wisata wajib kota Medan ini. Tempat yang menarik bersama keluarga Taman buaya Medan yangtelah menjadi ikon wisata edukasi di kota Medan. Tak hanya hewan buaya saja, melainkan pengunjung bisa menyaksikan kebun binatang mini, dihuni oleh beberapa jenis hewan seperti ular phyton, ular cobra, monyet, kura-kura, dan ratusan bangau putih yang berkeliaran diatas kolam besar penangkaran buaya. Lokasinya terletak di Jl. Bunga Raya II, Asam Kumbang, Medan Selayang Kota Medan Sumatera Utara. Harga tiket masuk pun tergolong murah yakni hanya Rp. 6.000 per orang. Pengunjung pun diperbolehkan berfoto atau berselfie bersama dengan hewan reptil buas itu, tak perlu khawatir karena di sesi pemotretan ada pawang buaya yang sudah terlatih. Biaya foto bersama buaya, pengunjung akan dikenakan sebesar Rp. 50.000. Lantaran buaya disinitergolong buas, setiap makanan daging bebek atau ayam dimasukkan ke dalam kandang, akan mengejar buruan-nya. Jika ingin menyaksikan secara langsung proses makan sebelum waktu makan buaya, pengunjung bisa membeli bebek seharga Rp. 35.000 per ekor yang dijual oleh pihak pengelola, lalu lempar umpan hewan ke danau buaya.Jam Operasional buka antara jam 09.00 WIB hingga 18.00 WIB. Apabila informasi ini bermanfaat bagi referensi wisata anda, tak ada salahnya membaca artikel lain di situs Klayapan.com seputar wisata kuliner, hoteldan destinasi wisata lainnya, terimakasih.