Ada Teman Traveling dan Kuliner yang Nyaman dan Aman

Sering sendirian travelling tanpa teman traveling?

Rasanya menakutkan?  Atau justru memacu adrenalin?

Sebagian orang akan merasa takut atau risih ketika melakukan perjalanan ke suatu tempat yang asing sendirian tanpa teman traveling. Tentu, ada banyak alasan mengapa orang takut melakukan travelling sendirian tanpa teman traveling, misalnya seperti tersesat atau bingung harus kemana. Disisi lain ada juga yang terbiasa travelling sendiri, katanya sih biar nggak repot. Jadi, kalau kita travelling sendirian tuh kita bisa langsung tentukan sendiri lokasi yang kira-kira menarik untuk kita tuju, dan pastinya nggak harus mikirin perasaan orang lain. Tapi, kalau misalnya kita jalan bareng dengan orang lain harus korban perasaan dan toleransi dengan keinginan teman karena setiap keinginan orang pasti berbeda. Mungkin kita maunya A, dia pengennya B, atau malah sebaliknya. Wah rumit ya. Mencari teman perjalanan yang satu keinginan dan tujuan memang nggak mudah. Semuanya kembali lagi ke pilihan masing-masing dan tipe traveller.

teman traveling

Kadang, alasan utama kenapa banyak orang malas atau nggak mau berpergian itu karena kita tidak tahu mau kemana dan ngapain, kalaupun tahu lokasinya, mungkin kepengen lokasi baru yang belum pernah dijelajah tapi bingung lokasi apa. Tapi, jaman sudah berubah, sekarang dengan bantuan Google atau Google Map mau kemana saja sudah gampang, hanya tinggal menuliskan nama lokasi, Google Map akan memberikan petunjuk arah bagaimana ke lokasi yang kita mau. Namun terkadang, peta yang diberikan oleh Google Map tidak sesuai dengan harapan. Data yang disajikan oleh Google Map kurang lengkap seperti yang ada di lapangan, apalagi di kota kecil yang agak jauh dari peradaban manusia, wah gimana cari tempatnya?

teman traveling

Kemarin saya coba cari aplikasi apa yang bisa membantu kita ketika melakukan travelling dan memberikan lokasi tujuan yang tepat, tetapi selain travelling, juga memberikan pencarian yang gampang untuk semua kebutuhan kita; seperti swalayan, SPBU, ATM, klinik, dan lain–lain. Akhirnya saya menemukan aplikasi CariAja melalui Smartphone android saya. Kemudian saya pelajari isi dalam aplikasinya. Ternyata isinya sudah lumayan lengkap, walaupun aplikasinya masih terbilang baru. Di dalam aplikasi ini, kita juga diberikan kesempatan untuk update data dan juga bisa menambahkan foto lokasi tempat tersebut, entah itu rumah makan, rumah sakit, ATM, SPBU Swalayan, dll. Dengan adanya aplikasi CariAja, kita tidak akan tersesat lagi karena semua info lokasi sudah ada dalam genggaman kita. Hanya perlu punya smartphone dan mengunduh aplikasinya, sangat sederhana.

teman traveling

Kunci dari travelling sendiri atau bersama keluarga atau teman traveling adalah transportasi, tempat tinggal, tempat wisata dan tempat makan. Itu saja yang menjadi isu penting, walaupun tidak sepenuhnya harus seperti itu. Kadang tipe traveler akan mempengaruhi keputusan mereka memilih metode apa yang mereka gunakan.

teman traveling

Apa saja isi aplikasi CariAja?

Mari kita lihat satu persatu:

  • Food & Baverage (Kuliner)
    Ada restoran, café, street food, toko roti, kedai kopi, dll
  • Mini Market
    Ada Indomaret, Alfamart, Alfamidi, Circle K, Lawson, Ceriamart, Mini market lokal
  • SPBU
    Pertamina, Shell
  • Lokasi ATM untuk semua bank
  • Lokasi Kantor Bank
    Kantor pusat, kantor cabang maupun cabang pembantu
  • Toko (Mall, Pasar, Toko)
  • Fasilitas kesehatan-Kesehatan
    Ada Rumah sakit, Apotik, Klinik, Laboratorium
  • Hotel & Travel
    Hotel, jaringan kamar Airy, Villa, Lokasi wisata, pantai, museum, tempat bersejarah
  • Otomotif
    Outlet penjualan berbagai merek kendaraan, bengkel dan lain–lain
  • Transportasi
    Airport, Halte busway, Stasiun kereta api
  • Pendidikan
    Sekolah dan perguruan tinggi
  • Tempat Beraktivitas
    perkantoran, apartemen, perumahan, kantor pemerintahan

teman traveling

Bila melihat aplikasi selengkap ini, tidak salah lagi saya menyebutnya teman perjalanan yang nyaman dengan dana yang aman. Sangat membantu saya mengurangi waktu pencarian atau searching ke berbagai sumber di internet maupun aplikasi lainnya. Mencari tempat makan dan kebutuhan sehari-hari di kota yang kita kunjungi menjadi sangat memudahkan.

teman traveling

Aplikasi CariAja sangat membantu saya ketika saya ingin mencari makan di sekitaran kota Medan. Merasa bosan dengan pengetahuan yang sangat sedikit akan kuliner Medan, saya mencari rumah makan di sekitaran kota Medan dengan bantuan aplikasi CariAja. Saya juga bisa mencari rumah makan di sekitaran tempat saya berada karena aplikasi CariAja menggunakan gps yang bisa melacak posisi dimana kita berada. Di dalam aplikasi CariAja, saya menemukan bahwa kita hanya tinggal meng-klik nama rumah makan tersebut, kemudian aplikasi akan menampilkan alamat, telepon (dimana kita bisa menelepon rumah makan jika ingin di-delivery), ada review dimana kita bisa menambah review tentang rumah makan tersebut dan akan menjadi panutan untuk orang lain, kemudian ada jarak yang ketika kita klik akan muncul Google Map untuk membantu kita ke arah rumah makan tersebut, ada jam buka rumah makan, ada foto deskripsi rumah makan dan makanannya serta ada juga foto menu rumah makan tersebut. Wah, sangat lengkap dan saya jadi tahu harus memilih rumah makan yang mana yang sesuai dengan budget saya dan jarak tempuh saya ke lokasi.

teman traveling

Disisi lain, ternyata aplikasi CariAja juga menyediakan fitur untuk para pengguna aplikasi untuk meng-input sendiri lokasi dimana kita berada. Ada tombol +add place, tinggal mengisi nama lokasi, foto, lokasi google map sudah tersedia, kategori, dan info-info lain bila ada. Seperti jam operasional, nomor kontak, sosial media, dll. Gampang sekali kan….

8 Comments
  1. karnadi says

    traveling sendirian jadi ngk membosankan dengan aplikasi ini ya, kita gk takut kesasar lagi atau mati gaya wkt traveling sendirian

  2. Lianawati says

    duh, asik bener ko ada temen yang ada digenggaman kita sendiri.
    kalo bingung tinggal buka dan search aja, lengkap banget lagi semua tempat ada.
    terbaik!
    kamsiah infonya ya ko 🙂

  3. Agung Han says

    Saya pernah pergi ke luar kota sendiri, bingung pas pengin foto jarak agak jauh. Bisanya selfie 🙂
    Tapi semua jenis travelling, tetap asyik kalo dinikmati

  4. Rahmah says

    Duh jadi ingat zaman sendiri dulu. Mau kemana-mana ga harus mikir panjang kalo sudah ada budget. Sekarang kudu mikir anak dan tempat yang nyaman buat anak kalo traveling

  5. Yuniari Nukti says

    Saya suka traveling sendirian, bebas kemana pergi gak ada yang ngrecokin. Tapi kalau sendiran masih yang deket-deket aja, jauh belum pernah sendiri. Suami belum tega melepas, jadilah pergi berdua suami hehe

  6. Irvan says

    Duh, kesengsem nih sama foto langitnya… Jadi kangen pengen hunting foto lansekap lagi 😀

  7. nursaidr says

    thank infonya mas. saya coba aplikasinya. sepertinya bakal membantu banget dalam keadaan darurat untuk mencari tempat.

  8. Fater says

    Buat aku juga lbh enak traveling sendiri. Karena bisa gerak cepat apa yg kita mau. Bukan egois, tp gak enak klo org lain terasa terganggu jika kita tentukan maunya kita. Ya… jaga perasaan itu capek!

Leave A Reply

Your email address will not be published.

Skip to toolbar