10 Tempat Menarik Bagi Peziarah Fotografi di Taiwan
Beberapa waktu silam yang lalu gedung kesenian terbesar dunia Weiwuying National Kaohsiung center of arts mendapatkan gelar “tempat yang paling baik” untuk dikunjungi tahun 2019 versi majalah Time. Bentuk bagian luar yang unik dan dalam pembangunannya menarik fokus dunia arsitek di Taiwan.
Sebenarnya masih banyak lagi arsitektur unik dan keren yang tersembunyi di berbagai kota-kota di seluruh pulau Taiwan yang menarik para fotografer arsitektur untuk datang “berziarah”. Majalah online ReadyGo menyimpulkan 10 tempat yang paling menarik bagi “penziarah” fotografer arsitektur.
1. Taipei Ocean Horizon
Taipei ocean horizon di desain oleh arsitek Litianduo. Bagian eksterior bangunan ini dibuat efek visual seperti ombak yang sedang bergejolak. Kehidupan santai bagi penghuninya merupakan misi pembangunan apartemen ini, di dalamnya ada fasilitas hotel berkelas international sebagai pendukung untuk penghuninya supaya seperti sedang menikmati masa liburan. Dari kolam renang berukuran besar yang memiliki fasilitas SPA, permandian air hangat alami, lounge, bar dan apa saja fasilitas hotel international bisa ditemukan di sini, bahkan ada restoran khusus penghuni. Tidak perlu berlibur keluar negri sudah bisa menikmati bak liburan di hotel berbintang, jika sudah tinggal di sini tidak ingin keluar rumah lagi.
Alamat : Zhongshan Rd., Tamsui Dist., New Taipei City 251
2. FUFUHUAHE
Didisain oleh arsitek jepang Akihisa Hirata. Menggunakan Granite paving sebagai desain eksterior, tumpukan persilangan segi empat sebagai balkon dan teras, fasad atap yang tinggi akan membentuk persilangan bayangan dari cahaya matahari. Aliran udara dan angin menjadi sangat alami. Bangunan terdiri dari 12 lantai dari bawah ke atas secara meruncing sehingga adanya perbedaan luas area di setiap lantai. Bangunan ini dipenuhi rasa unik dan tektur kehidupan yang berbeda.
Alamat : Ln. 27, Sec. 2, Zhongshan N. Rd., Zhongshan Dist., Taipei City
3. Tao zhu yin yan
Kalau diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia artinya kira-kira “Taman keramik Mutiara yang tersembunyi”. Dari namanya saja sudah keren menyimpan sesuatu yang artistic dan mistis. Taozhuyinyan ini adalah bangunan yang berputar di setiap tingkat. dari lantai dasar hingga tingkat 38 semuanya berputar dengan selisih 4,5 derajat. Pernah mendapatkan berbagai penghargaan di dunia arsitek dan merupakan salah satu dari 9 tengara di seluruh dunia. Didesain oleh Vincent Callebaut berkebangsaan Belgia. Merupakan satu-satunya tempat tinggal vertical ke atas yang paling ramah lingkungan. Setiap lantai balkon/teras tidak dibatasi oleh plafon ruangan sehingga setiap penghuni dapat menanam pohon diteras. Bangunan ini juga dinamai bangunan alami yang bisa menyerap debu.
Alamat : Songgao Rd., Xinyi Dist., Taipei City
4. Lè Architecture
Desainer dari bangunan ini adalah Aedas dan beliau mendapat ilham dari batu Cobblestone atau batu seperti kerikil di sungai Jilong. satu-satunya bangunan berbentuk kristal Elips. Mendapatkanperhargaan best architechtur award. sangat mudah untuk menarik perhatian jika berjalan di daerah Nangang Taipei. Oleh karena bentuknya seperti “No Face Man” dalam film animasi “Spirited Away” yang terkenal maka banyak netizen datang untuk berfoto dan check-in di medsos.
Alamat : Chongyang Rd., Nangang Dist., Taipei City
5. National Taichung Theater
National Taichung Theater memiliki konstruksi dinding unik satu-satunya di dunia. menggusung konsep “sound cave” atau Goa Suara, menggunakan dinding suara, lubang, pipa dan berbagai alat lainnya dalam satu sisi. Jika dilihat dari jauh seperti garis busur dan aliran garis yang panjang. Oleh karena kontruksi bangunan yang rumit, theater ini banyak menghadapi masalah pada saat pembangunan. Bisa dikatakan bangunan yang paling sulit dibangun di dunia.
Alamat : Sec. 2, Huilai Rd., Xitun Dist., Taichung City
6. Xiangshan Visitor Center
Xiangshan Visitor Center jika dilihat dari atas merupakan gabungan dari huruf “L” bulat dan seperti sepasang tangan sedang memeluk danau Sunmoon lake yang terkenal di Taiwan itu. Ada kolam berbentuk lingkaran yang mengelilingi bangunan tersebut. Bentuk miring bangunan menyatu dengan lereng bukit dibawahnya.menelusuri jalan berliku di sebelahnya dapat menikmati berbagai sudut pandang yang berbeda. Jika menaiki lereng bukit sebelahnya kita dapat melihat secara keseluruhan bangunan tersebut.
Alamat : Zhongshan Rd., Yuchi Township, Nantou County
7. Tainan Yancheng Library
Eksterior dinding Tainan Yancheng Library didesain seperti tumpukan buku-buku yang melambangkan ilmu pengetahuan. Ini juga merefleksikan ciri khas dari perpustakaan dan daerah Yancheng di Tainan bagian selatan Taiwan. Desain interior perpustakaan ini memiliki 3 tingkat tangga dan dinding rak buku yang besar. Atap bangunan ini terbuat dari kaca transparan persegi sehingga menciptakan pencahayaan sangat baik dalam ruangan serta menghemat daya listrik.Jika anda berada disini carilah tempat yang nyaman, bukalah buku anda dan tingkatkan gaya seperti orang yang terpelajar.
Alamat : Xinhe E. Rd., South Dist., Tainan City
8. Weiwuying National Kaohsiung center of art
Pusat kesenian Weiwuying Nasional Kaohsiung dirancang oleh firma arsitektur Belanda, Mecanoo. Bangunan kesenian tersebut dibangun di atas tanah seluas 9,9 hektar dengan luas lantai 3,3 hektar. Desain bagian tengahnya terinspirasi dari pohon beringin di sekitar area tersebut. Bagaikan ranting dan akar pohon yang kusut berubah menjadi busur yang mulus dan sejajar (streamline). Bangunan ini memiliki empat ruangan, yaitu Lyric Theatre, Concert Hall, Playhouse, dan Recital Hall. Organ pipa di ruang konser diproduksi oleh Johannes Klais Orgelbau. Dengan 9.194 batang pipa, dan merupakan pipe organ termegah di Asia dan merupakan gedung kesenian terbesar di dunia dan satu-satunya yang ber-atap tunggal.
Weiwuying National Kaohsiung center of art dinominasi sebagai One of World’s Greatest Places 2019 yang memiliki rasa inovatif, modern seperti sebuah karya seni raksasa.
Alamat : Sanduo 1st Rd., Fengshan Dist., Kaohsiung City
9. China Steel Corporation Headquarters
China Steel Corporation Headquarters menggunakan struktur bangunan dari besi. Ada 29 lantai diatas dan 4 lantai basement. Secara keseluruhan bangunan memiliki gambar multifaset dengan fasad 3D geometris. Terdiri dari empat tabung, “diikat” bersama oleh inti pusat. Fasad berubah setiap delapan lantai. Bagian eksterior menggunakan kaca sebagai penutup. Bentuk permukaan berlian yang terpotong menciptakan pencahayaan alami dalam ruangan dan ventilasi udara yang baik.Bagian atap di pasang energi sinar surya yang memiliki anti radiasi, hemat enegi, dan penurunan polusi suara, merupakan bangunan tinggi ramah lingkungan.
Alamat : Chenggong 2nd Rd., Qianzhen Dist., Kaohsiung City
10.Guomao Community
Guomao Community pada mulanya adalah kompleks perumahan militer. Dibangun tahun 1981-1985, total berjumlah 13 bangunan. Diantaranya ada 2 bangunan seperti sarang lebah yang berbentuk ½ lingkaran sama seperti style bangunan di Hongkong sehingga disebut juga [hongkong mini]. Dahulu pemerintah setempat bertujuan untuk menanggapi ledakan jumlah penduduk yang besar pada tahun 1960-an di desa Guomao, maka dibangunlah apartemen yg berbentuk seperti lingkaran bawang dan didalamnya terdapat semua kebutuhan hidup seperti tempat potong rambut, pasar tradisional, laundry dll.
Alamat : Guofeng St., Zuoying Dist., Kaohsiung City
Disadur dan diterjemahkan dari : https://udn.com/news/story/10309/4067219